Pengertian ketidakbahagiaan dan Apa Dampaknya??

Mengapa seseorang bisa tidak bahagia??
dan apa penyebab dari ketidakbahagiaan itu sendiri??

Pertanyaan-pertanyaan itu akan saya jawab pada artikel saya berikut ini tentang ketidakbagiaan. Setiap orang tentunya ingin hidup bahagia, senang, tentram, dsb. Akan tetapi, untuk mendapatkan hal itu tidaklah mudah.

Mengapa seseorang tidak bahagia???


Menurut wikipedia, kebahagiaan atau kegembiraan adalah suatu keadaan pikiran atau perasaan yang ditandai dengan kesenangan, cinta, kepuasan, kenikmatan, atau kegembiraan. Berbagai pendekatan filsafat, agama, psikologi, dan biologi telah dilakukan untuk mendefinisikan kebahagiaan dan menentukan sumbernya. 

Menurut saya sendiri kebahagiaan itu sendiri adalah kondisi dimana individu mampu menyesuaikan perasaannya dengan stimulus-stimulus yang ada. Misalnya, melihat orang punya mobil mewah. Jika Anda timbul perasaan iri, maka hal inilah yang dapat membuat Anda menjadi tidak bahagia. Akan tetapi, jika Anda mampu mengelola/ menyesuaikan perasaan Anda, walaupun tetangga membeli mobil mewah (stimulus), maka Anda dikatakan bahagia. Jadi intinya, yang membuat seseorang bahagia atau tidak bahagia itu adalah individu itu sendiri. Bersyukur adalah salah satu cara mendapatkan kebahagiaan.

Apa penyebab ketidakbahagiaan??



  • Ekonomi
  • Norma (aturan)
  • Tidak punya pasangan
  • Terlalu berambisi untuk meraih sesuatu
  • Tidak mampu menerima perubahan


Kita ambil salah satu contoh tidak mampu menerima perubahan,  orang-orang yang bahagia adalah orang yang mampu menerima perubahan. Sebagai contoh, Anda dulunya adalah seorang anak yang kaya raya. Punya mobil mewah, rumah yang besar, hp canggih, dll. Suatu saat orang tua Anda mengalami kesulitan finansial dan mengharuskan menjual semua barang-barang yang mewah tadi itu. Ketika Anda tidak mampu menerima hal itu, maka kita dikatakan orang yang tidak bahagia.



Apa Pengaruh Ketidakbahagiaan Terhadap Tingkah Laku??


Karena seseorang tidak bahagia tadi, maka tingkah lakunya pun berubah. Seperti mencoba narkoba, seks bebas, mabuk, dll. Berikut saya jabarkan tentang 8 hal tingkah laku akibat ketidakbahagiaan

1. Disorganization of Behavior >> Ketidakmampuan memusatkan tugas dari alat tubuh dengan baik. Contoh, memaki-maki orang tua, karena tidak dibeli gadget seperti teman-teman yang lain

2. Emosionallity >> Tingkah laku yang kekanak-kanakkan, seperti cengeng, menjerit-jeri, merajuk, dll

3.Quarrelsomeness >> Suka bertengkar

4.Anti Social Behaviour >> Perilaku yang sangat anti dengan sosial, seperti mencuri, membunuh, merampok, dll

5.Loneliness >> Kesepiaan, suka menyendiri

6.Under Achivement >> Tidak peduli dengan prestasi

7. Scape Goating >> Mengkambing hitamkan

8.Escapeism >> Melarikan diri


Apakah seorang yang putus sekolah di penyebabkan karena malas belajar?? belum tentu. Bisa jadi sebelum itu dia mengalami loneliness - escapeism atau lainnya

Sebagai contoh, saya buat cerita dari

Escapeism - loneliness - under achivement - Disorganization of Behavior

Karena mengetahui pacarnya hamil, seorang remaja melarikan diri ke suatu tempat. Di sana dia hidup menyendiri dan merasa kesepian. Dia juga di D.O dari sekolah, karena nilai yang buruk dan jarang masuk sekolah. Mengalami hal itu, akhirnya dia sering membawa kereta kebut-kebuttan dan akhirnya tewas ditabrak truk.

  • melarikan diri : Escapeism
  • merasa kesepian : loneliness
  • nilai yang buruk dan jarang masuk sekolah : under achivement 
  • membawa kereta kebut-kebuttan : Disorganization of Behavior


Sekarang cobalah Anda buat cerita dari

Escapeism - Emosionallity - Loneliness - Quarrelsomeness - anti social

Sekian artikel saya tentang

Apa yang dimaksud ketidakbahagiaan dan efek dari ketidakbahagiaan itu


Baca juga artikel lainnya tentang 




0 komentar :

Copyright © 2012 World of Psychology .